27.1 C
Jakarta
Kamis, Juli 24, 2025
BerandaKATA BERITANASIONALPresiden Prabowo Sampaikan Pesan Damai Natal Semangat Baru Menuju Indonesia Emas

Presiden Prabowo Sampaikan Pesan Damai Natal Semangat Baru Menuju Indonesia Emas

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menyampaikan ucapan selamat Natal kepada seluruh umat Kristiani di Indonesia. Ia mengingatkan bahwa kelahiran Yesus Kristus di Betlehem membawa terang dan harapan bagi dunia.

Dalam semangat Natal, Presiden Prabowo mengajak masyarakat untuk memperkuat tekad bersama demi menciptakan Indonesia yang damai, rukun, dan sejahtera.

“Kiranya kedamaian dan sukacinta Natal senantiasa menerangi hati kita,” tulis Presiden dalam unggahan akun Instagram resminya, @presidenrepublikindonesia, pada Rabu (25/12).

Presiden juga menekankan pentingnya menjadikan momen Natal sebagai sarana untuk mempererat persaudaraan di tengah keberagaman bangsa.

“Mari sambut Natal penuh berkah ini dengan semangat baru untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045,” tambahnya.

Ucapan tersebut menggambarkan harapan Presiden agar semangat kasih dan persatuan terus tumbuh, memperkuat keberagaman yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia.

Baca Juga

Gubernur Pramono Tegas: ASN DKI yang Main Judi Online Akan Dicoret dari Promosi

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menegaskan komitmennya...

Kaesang Pangarep Terpilih sebagai Ketua Umum PSI Lewat E-Voting

Solo - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) secara resmi menetapkan...

Warga Jakarta Bisa Cek Kualitas Udara Real-Time Lewat JAKI, Bergini Caranya

Jakarta - Warga Jakarta kini dapat memantau kualitas udara...

Inovasi Baru Aletra: Varian L8 EV 8-Seater dan AERO LINE di GIIAS 2025

Tangerang - PT Aletra Mobil Nusantara (Aletra), merek kendaraan...

Survei: Kecepatan Pengiriman Tepat Waktu Pengaruhi Loyalitas Konsumen E-Commerce

Jakarta - Kecepatan dan ketepatan waktu pengiriman menjadi faktor...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini