24.5 C
Jakarta
Sabtu, Januari 24, 2026
BerandaKATA BERITAOLAHRAGAPSSI Resmi Berhentikan Shin Tae-yong: Erick Thohir Ungkap Alasan dan Calon Pengganti

PSSI Resmi Berhentikan Shin Tae-yong: Erick Thohir Ungkap Alasan dan Calon Pengganti

Jakarta – Ketua PSSI, Erick Thohir, resmi mengumumkan bahwa Shin Tae-yong tidak lagi menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia. Pernyataan ini disampaikan dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta, Senin (6/1/) siang WIB.

Spekulasi terkait pemecatan Shin Tae-yong telah mencuat dalam beberapa hari terakhir. Puncaknya terjadi setelah salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI memposting pesan “perpisahan” melalui akun Instagram pribadinya. Isu ini semakin hangat dengan beredarnya nama-nama calon pengganti Shin Tae-yong, yang disebut-sebut mengerucut pada seorang pelatih asal Belanda.

Pada konferensi pers tersebut, Erick Thohir didampingi oleh sejumlah pejabat PSSI, termasuk Yunus Nusi, Arya Sinulingga, dan manajer Timnas Indonesia, Sumardji. Erick secara tegas mengonfirmasi bahwa Shin Tae-yong telah menerima keputusan penghentian kontraknya.

“Apa yang kita lakukan hari ini tidak lain adalah demi kebaikan Timnas Indonesia,” ujar Erick membuka konferensi pers seperti dikutip dari laman bola.com

PSSI Resmi Berhentikan Shin Tae-yong: Erick Thohir Ungkap Alasan dan Calon Pengganti
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (tengah) bersama jajaran pimpinan PSSI tos bersama usai memberikan keterangan pers terkait pemecatan pelatih kepala Timnas Indonesia Shin Tae-yong di Jakarta, Senin (6/1/2025). (katafoto/Iwan)

Ia mengapresiasi kinerja Shin Tae-yong selama ini dan menyebut hubungan keduanya tetap berjalan baik. Namun, Erick menekankan perlunya evaluasi mendalam terhadap dinamika tim.

“Tentu, kita mengucapkan terima kasih kepada kinerja Shin Tae-yong selama ini. Hubungan saya sangat baik, dan kita lakukan yang terbaik untuk program-program yang kita kehendaki,” tambahnya.

Erick juga menyebut bahwa Shin Tae-yong telah menerima surat resmi terkait penghentian kontraknya. Meski demikian, ia mengisyaratkan bahwa proses lanjutan akan segera dilakukan.

“Surat-surat resmi telah diterima oleh Shin Tae-yong. Proses berikutnya akan segera berjalan. Kami juga telah memiliki calon pengganti, dan akan diumumkan kepada media dalam waktu dekat,” jelas Erick.

Meskipun Erick Thohir tidak menyebutkan secara spesifik siapa yang akan menggantikan Shin Tae-yong, nama pelatih asal Belanda disebut-sebut menjadi kandidat kuat. Pergantian ini diharapkan mampu membawa Timnas Indonesia ke arah yang lebih baik, dengan strategi yang lebih matang dan komunikasi yang lebih solid antara pelatih dan pemain.

Baca Juga

Pesisir Muara Baru Dikepung Sampah, DLH DKI Angkut 137 Ton dalam Tiga Hari

Jakarta - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta melalui...

Keliling Candi Prambanan Makin Asyik, Ada Golf Car hingga Ninebot

Menikmati kawasan Candi Prambanan tidak melulu harus dilakukan dengan...

Tren Wisata Etis, Bali Zoo Resmi Hentikan Atraksi Gajah Tunggang

Bali Zoo resmi mengambil langkah strategis dalam pengelolaan satwa...

Apem Beras, Jajanan Legendaris Jogja yang Sarat Makna dan Sejarah

Yogyakarta - Apem beras merupakan salah satu jajanan tradisional...

Trofi Piala Dunia FIFA 2026 Mendarat di Indonesia

Jakarta - Coca-Cola Indonesia mengajak pecinta sepak bola di...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini