27.7 C
Jakarta
Senin, Juli 21, 2025
BerandaKATA EKBISINDUSTRIKRI Bung Tomo-357 Bertolak ke Pakistan Setelah Menjalani Perawatan di PT PAL...

KRI Bung Tomo-357 Bertolak ke Pakistan Setelah Menjalani Perawatan di PT PAL Indonesia

Setelah menjalani serangkaian perawatan dan perbaikan di PT PAL Indonesia pada Desember 2024, KRI Bung Tomo (TOM)-357 resmi berlayar dari Pangkalan TNI AL Belawan menuju Colombo, Sri Lanka. Kapal ini akan mengikuti latihan multilateral AMAN Exercise 2025 yang dijadwalkan berlangsung pada 7-11 Februari 2025 di Karachi, Pakistan.

AMAN Exercise merupakan latihan rutin dua tahunan yang diprakarsai oleh Angkatan Laut Pakistan dengan partisipasi lebih dari 50 negara. Latihan ini bertujuan memperkuat kerja sama maritim global serta menjaga stabilitas keamanan di perairan internasional. Sebelum diberangkatkan ke AMAN Exercise 2025, KRI Bung Tomo-357 telah menjalani program pemeliharaan dan peningkatan di PT PAL Indonesia sebagai bagian dari program nasional peremajaan kapal perang yang diinisiasi oleh Menteri Pertahanan RI periode 2019-2024, Prabowo Subianto.

Direktur Produksi PT PAL Indonesia, Diana Rosa, menekankan pentingnya kesiapan teknis kapal sebagai faktor utama dalam kesiapan tempur.

“Keselamatan prajurit yang mengawaki kapal KRI Bung Tomo, menjadi aspek penting. Keandalan kapal yang telah melewati tahap pemeliharaan komprehensif memberikan rasa aman dan kepercayaan diri bagi para prajurit. Mereka dapat menjalankan tugas dengan fokus penuh, tanpa kekhawatiran terhadap performa teknis kapal selama perjalanan ribuan mil laut hingga perairan Pakistan” ujar Diana dikutip dalam keterangan tertulis.

Pemeliharaan yang dilakukan mencakup perbaikan badan kapal di bawah garis air, pembersihan saringan Sea Chest, perawatan katup-katup bawah air, fin stabilizer, serta verifikasi zinc anode. Selain itu, sistem tangki dan sistem propulsi kapal juga diperiksa dan diperbaiki guna memastikan performa optimal.

Sebagai industri strategis di bidang maritim, PT PAL Indonesia berperan penting dalam memastikan kesiapan armada pertahanan nasional. Diana Rosa menambahkan, “Melalui perawatan rutin dan peningkatan teknologi, kapal-kapal perang Indonesia dapat terus beroperasi dengan performa maksimal dalam berbagai misi nasional maupun internasional.”

KRI Bung Tomo-357 juga menjadi bagian dari Program R41, sebuah inisiatif peningkatan sistem pertahanan yang mencakup modernisasi persenjataan, sensor, serta integrasi teknologi canggih untuk menghadapi tantangan operasional terkini.

“Program ini bertujuan meningkatkan daya tempur kapal agar lebih siap dalam menghadapi ancaman modern,” tambah Diana.

Mengutip dari laman resmi Komando Armada I, keberangkatan KRI Bung Tomo-357 dipimpin oleh Komandan KRI TOM-357, Kolonel Laut (P) Dedi Gunawan Widyatmoko, M.M.Pol., yang juga menjabat sebagai Komandan Satuan Tugas (Dansatgas). Misi ini melibatkan prajurit terbaik Koarmada I, termasuk unsur Satuan Komando Pasukan Katak (Satkopaska), Dinas Kesehatan (Diskes), dan Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) Koarmada I.

Berbagai skenario latihan akan dilaksanakan selama AMAN Exercise 2025, antara lain Photo Exercise (PHOTEX) yang melibatkan manuver kapal guna meningkatkan koordinasi operasional, Miscellaneous Exercise (MISCEX) dengan berbagai skenario taktis, Search and Rescue Exercise (SAREX) yang mensimulasikan penyelamatan korban di laut, serta Air Defence Exercise (ADEX) untuk melatih respons pertahanan udara terhadap ancaman serangan.

Baca Juga

Presiden Trump dan Indonesia Sepakati Perjanjian Dagang Baru


Jakarta - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump akhirnya...

Penjualan Honda Tembus 39 Ribu Unit di Semester Pertama 2025, Brio Masih Terlaris

Jakarta - PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatat total...

KPK Tetapkan 5 Tersangka Korupsi Proyek EDC BRI Rp2,1 Triliun

Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menetapkan lima...

Indonesia-Uni Eropa Sepakati CEPA, WNI Bisa Dapat Visa Schengen Multi-Enti

Presiden Komisi Eropa, Ursula von der Leyen, menegaskan komitmen...

Setelah 15 Tahun, Peneliti UGM Pulangkan Temuan Artefak ke Masyarakat Labuan Bajo

Yogyakarta - Departemen Arkeologi dan Program Studi Pariwisata, Fakultas...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini