27.9 C
Jakarta
Kamis, November 27, 2025
BerandaKATA BERITANASIONALKorsleting AC Diduga Penyebab Kebakaran di Ruang Humas Kementerian ATR/BPN

Korsleting AC Diduga Penyebab Kebakaran di Ruang Humas Kementerian ATR/BPN

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) mengonfirmasi bahwa kebakaran yang terjadi pada Sabtu (8/2) malam berasal dari ruang Biro Humas di lantai 1 gedung Kementerian ATR/BPN, Jakarta Selatan. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

“Tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini. Terima kasih atas segala bentuk dukungan. Mohon doa agar kami bisa lebih kuat dan terus berkarya lebih baik,” ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Hubungan Antar Lembaga (PHAL) Biro Humas Kementerian ATR/BPN, Risdianto Prabowo Samodro, dikutip dalam laman berita satu di Jakarta, Minggu (9/2)

Dugaan Penyebab Kebakaran

Kebakaran diduga dipicu oleh korsleting listrik pada perangkat AC di ruang Humas lantai dasar. Insiden ini pertama kali diketahui oleh petugas keamanan yang melihat munculnya api. Mereka segera berusaha memadamkan kobaran menggunakan alat pemadam api ringan (APAR). Namun, api dengan cepat membesar dan merambat ke tumpukan arsip kertas di atas meja. Petugas keamanan pun segera menghubungi pemadam kebakaran untuk meminta bantuan.

Risdianto menjelaskan bahwa kebakaran terjadi sekitar pukul 23.00 WIB. Berkat respons cepat dari Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta, api berhasil dikendalikan sebelum menyebar lebih luas ke area lain.

“Kami mengapresiasi tim Pemadam Kebakaran yang bertindak cepat sehingga kebakaran tidak merambat lebih jauh,” jelasnya.

Informasi mengenai kebakaran di gedung Kementerian ATR/BPN pertama kali diterima oleh Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan pada pukul 23.09 WIB. Tim pemadam segera dikerahkan dan tiba di lokasi untuk mulai proses pemadaman pada pukul 23.18 WIB.

Hingga pukul 23.45 WIB, api berhasil dikendalikan dan dilanjutkan dengan proses pendinginan serta pengeluaran asap dari dalam gedung. Pemadaman dinyatakan selesai pada pukul 00.05 WIB. Luas area yang terdampak kebakaran diperkirakan sekitar 8 x 6 meter persegi.

Dalam operasi pemadaman ini, Gulkarmat mengerahkan 20 unit mobil pemadam kebakaran serta 80 personel. Hingga saat ini, penyelidikan lebih lanjut masih dilakukan untuk memastikan penyebab pasti kebakaran.

Baca Juga

Target Satu Digit, Pemda DIY Gaspol Turunkan Angka Kemiskinan Tahun 2026

Yogyakarta - Pemerintah Daerah DIY terus memperkuat berbagai langkah...

Rano Karno Ungkap Langkah DKI Perkuat Perlindungan Anak

Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Pemberdayaan,...

Gandeng Dukcapil, DANA Premium Mini Bantu Anak Kelola Uang Sejak Dini

Jakarta - DANA resmi memperkenalkan DANA Premium Mini (Premini),...

ASN Wajib Tahu, Pemprov DKI Ingatkan Bahaya Medsos di Era Digital

Jakarta - Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov...

Klook Travel Fest 2025 Jadi Surga Baru Para Pemburu Promo Travel

Jakarta - Seiring meningkatnya minat masyarakat Indonesia untuk berlibur...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini