29.5 C
Jakarta
Rabu, November 19, 2025
BerandaFOTONEWSMomen Kebersamaan Prabowo dan Jokowi Berbuka Puasa di Istana

Momen Kebersamaan Prabowo dan Jokowi Berbuka Puasa di Istana

 

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto mengundang Presiden ke-7 RI Joko Widodo, untuk berbuka puasa bersama di Istana Kepresidenan Jakarta pada Rabu, (26/03). Joko Widodo tiba di Istana sekitar pukul 17.30 WIB melalui gerbang utama, disambut oleh enam anggota Paspampres.

Presiden Prabowo menyambut kedatangan Joko Widodo dengan hangat, berjabat tangan, dan mengajaknya menuju Presidential Lounge untuk memulai acara buka puasa bersama. Keduanya terlihat berbincang akrab, menciptakan suasana hangat di tengah bulan Ramadan.

Di dalam Presidential Lounge, mereka duduk bersama menikmati hidangan berbuka puasa yang telah disiapkan. Selain menyantap hidangan, momen ini juga menjadi ajang dialog yang mempererat hubungan antar pemimpin demi menjaga persatuan dan keharmonisan bangsa.

Acara ini memberikan kesempatan bagi keduanya untuk berbicara secara lebih santai, berbagi cerita, dan menikmati kebersamaan di tengah kesibukan masing-masing. Setelah pertemuan selesai, Presiden Prabowo mengantar Joko Widodo hingga ke kendaraannya sebelum meninggalkan Istana Merdeka.

Baca Juga

Jakarta Siapkan Operasi Besar Berantas TBC hingga ke Tingkat RW

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menerima kunjungan...

Biodiesel B50 Segera Meluncur, Perkuat Ekonomi Desa dan Tekan Emisi

Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)...

Ibu Adalah CEO Kesehatan Keluarga, Halodoc Ungkap Peran Penting Ini

Jakarta - Peringatan Hari Kesehatan Nasional menjadi momentum bahwa...

Gudang Obat Ilegal di Jakarta Digerebek, Omzet Capai Rp1 Juta Sehari

Jakarta - Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) bersama...

Antisipasi Libur Nataru, Kemenhub Siapkan One Way hingga Ganjil Genap di Jateng–DIY

Surakarta - Menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru)...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini