24.5 C
Jakarta
Sabtu, Januari 24, 2026
BerandaKATA BERITANASIONALRapat Terbatas di Hambalang, Presiden Prabowo Matangkan Persiapan Sekolah Rakyat

Rapat Terbatas di Hambalang, Presiden Prabowo Matangkan Persiapan Sekolah Rakyat

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas dengan sejumlah menteri untuk membahas secara menyeluruh kesiapan penyelenggaraan Sekolah Rakyat yang akan dimulai pada tahun ajaran 2025–2026. Pertemuan ini berlangsung pada Senin, 23 Juni 2025, di kediaman Presiden di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, usai rapat serupa terkait percepatan pembangunan Sekolah Garuda.

“Setelah membahas percepatan pembangunan Sekolah Garuda, Presiden juga melanjutkan rapat terbatas bersama Menteri Sosial, Bapak Saifullah Yusuf, dan jajaran terkait untuk mengevaluasi progres pembangunan Sekolah Rakyat,” ujar Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya dalam keterangan tertulisnya.

Sekolah Rakyat merupakan perwujudan dari visi Presiden Prabowo untuk memberikan akses pendidikan berkualitas yang merata bagi seluruh warga negara, khususnya dari kalangan kurang mampu. Pemerintah saat ini terus menyiapkan berbagai elemen pendukung demi memastikan program ini dapat berjalan optimal.

“Pemerintah kini tengah mematangkan seluruh rencana penyelenggaraan Sekolah Rakyat yang ditargetkan akan dimulai pada tahun ajaran 2025–2026,” lanjut Teddy.

Dalam rapat tersebut, Presiden Prabowo menekankan pentingnya perencanaan yang detail dan terintegrasi. Berbagai aspek menjadi perhatian utama, mulai dari lokasi pembangunan sekolah, kurikulum yang akan digunakan, hingga kesiapan infrastruktur dan proses seleksi siswa.

“Semua komponen penting seperti lokasi, kurikulum, sarana-prasarana, hingga mekanisme penerimaan siswa turut dibahas dalam rapat ini,” tutup Seskab Teddy.

Baca Juga

Sport Tourism Digenjot, Pocari Sweat Run 2026 Siap Tarik Puluhan Ribu Pelari

Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga RI Erick Thohir...

Naik MRT Lebih Praktis, Amar Bank Resmi Masuk Ekosistem MyMRTJ

Jakarta - PT Bank Amar Indonesia Tbk (Amar Bank)...

Indonesia Pavilion Resmi Dibuka di WEF Davos 2026

CEO Danantara Indonesia, Rosan Roeslani, secara resmi membuka Indonesia...

Mengintip Arah Dunia dari WEF Davos 2026, Indonesia Perlu Bersiap

Percakapan global dalam beberapa waktu terakhir semakin berfokus pada...

Apem Beras, Jajanan Legendaris Jogja yang Sarat Makna dan Sejarah

Yogyakarta - Apem beras merupakan salah satu jajanan tradisional...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini