34 C
Jakarta
Rabu, Juli 16, 2025
BerandaKATA EKBISEKONOMI dan KINERJAJakarta Fair 2025 Resmi Ditutup, Transaksi Tembus Rp7,3 Triliun

Jakarta Fair 2025 Resmi Ditutup, Transaksi Tembus Rp7,3 Triliun

Jakarta -Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, resmi menutup perhelatan Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2025 yang berlangsung di Arena JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Minggu (13/7) malam.

Penutupan yang digelar di Gedung Pusat Niaga ini menandai berakhirnya ajang tahunan yang diselenggarakan hampir selama satu bulan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-498 Kota Jakarta.

“Alhamdulillah, setelah hampir satu bulan dibuka, hari ini Jakarta Fair resmi ditutup. Luar biasa antusiasme masyarakat,” ujar Rano Karno dalam sambutannya dikutip dari laman berita jakarta.

Menurutnya, gelaran tahun ini mencatat jumlah pengunjung mendekati enam juta orang. Dari sisi ekonomi, ajang ini juga mencatat capaian yang signifikan dengan total transaksi menembus angka Rp7,3 triliun.

“Pendapatan yang dihasilkan bahkan melampaui target. Ini menunjukkan bahwa kondisi ekonomi Jakarta cukup stabil dan terus bergerak ke arah positif,” tambahnya.

Rano juga berharap penyelenggaraan Jakarta Fair pada tahun berikutnya bisa digelar lebih meriah dan berskala lebih besar, seiring dengan rencana perayaan 500 tahun Jakarta.

“Jakarta Fair ke depan harus lebih besar dari tahun ini. Atas nama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur PT Jakarta International Expo (JIExpo), Karuna Murdaya, menyampaikan bahwa Jakarta Fair 2025 menjadi cerminan semangat memajukan produk lokal ke pasar global serta mendukung pembangunan ekonomi melalui inovasi berkelanjutan.

“Jakarta Fair juga menjadi sarana strategis dalam pengembangan sektor MICE (Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition), yang berkontribusi pada penciptaan lapangan kerja, promosi budaya, dan penguatan identitas nasional,” jelas Karuna.

Tahun ini, Jakarta Fair diikuti oleh 2.550 tenant dengan total 1.550 stan, sekitar 50 persen di antaranya berasal dari pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Penyelenggaraan ini turut menyerap puluhan ribu tenaga kerja dari berbagai bidang.

“Ini membuktikan bahwa Jakarta Fair bukan hanya ajang pameran semata, tapi juga penggerak nyata roda ekonomi,” katanya.

Karuna juga mengucapkan terima kasih kepada Pemprov DKI Jakarta, sponsor, aparat keamanan TNI-Polri, para peserta, dan seluruh pengunjung yang telah mendukung kesuksesan acara tahun ini.

“Kami menyadari masih terdapat kekurangan dalam pelaksanaan tahun ini. Untuk itu, atas nama panitia dan manajemen JIExpo, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya,” ungkapnya.

Ia berharap Jakarta Fair terus menjadi ajang kebanggaan nasional dan dikenal luas sebagai pusat promosi dan hiburan terbesar di Asia Tenggara.

“Sampai jumpa di Jakarta Fair Kemayoran 2026,” tutup Karuna.

Baca Juga

Pemprov DKI Siaga Cuaca Ekstrem, Operasi Modifikasi Cuaca Dijalankan

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, memastikan bahwa...

Tarif Ojol Naik: Konsumen Akan Terdampak, Pendapatan Driver Bisa Turun

Jakarta - Rencana Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk menaikkan tarif...

FIFGROUP Kembangkan Kampung Berseri Astra Binaan Kedua di Sumatera Barat

PT Federal International Finance (FIFGROUP), anak perusahaan PT Astra...

Simulasi Sekolah Rakyat, Jam Tidur Diatur hingga Tak Boleh Bawa Ponsel

Jakarta - Sebanyak 75 siswa mengikuti simulasi program Sekolah...

BMW Seri 2 dan X3 Terbaru Resmi Dirakit di Indonesia, Ini Fitur Unggulannya

  Sejak 2011, BMW Indonesia terus memperkuat kehadirannya melalui investasi...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini