26.8 C
Jakarta
Jumat, Januari 30, 2026
BerandaKATA BERITAMEGAPOLITANBanjir Kiriman Datang, Pramono Anung Ungkap Strategi Tekan Debit Air

Banjir Kiriman Datang, Pramono Anung Ungkap Strategi Tekan Debit Air

Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memastikan seluruh jajaran Pemprov DKI bergerak sigap menyikapi meningkatnya debit air Sungai Ciliwung yang memicu banjir di sejumlah kawasan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Lonjakan ketinggian air tersebut dipicu oleh kiriman dari Bendung Katulampa yang telah berada pada status Siaga 3 sejak sekitar 15 jam sebelumnya. Menurut Pramono, Pemprov DKI Jakarta sudah bersiap sejak awal untuk mengantisipasi dampak kiriman air tersebut.

“Jadi yang paling utama karena ini Katulampa dari kemarin 15 jam yang lalu sudah Siaga 3, kami di Jakarta sudah mempersiapkan diri untuk itu,” ujar Pramono saat ditemui di Taman Kelinci Roci, Jalan Kaliabang, Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Jumat (30/1).

Sebagai langkah penanganan, Pemprov DKI Jakarta melakukan pengaturan aliran Sungai Ciliwung dengan membuka sejumlah pintu air guna mengurangi tekanan debit air yang meningkat.

“Tadi memang Manggarai juga sudah mengalami kenaikan dan sekarang ini mau tidak mau beberapa daerah yang selama ini tidak tersentuh harus dibuka aliran airnya supaya airnya bisa turun ke laut,” jelasnya.

Pramono berharap kebijakan tersebut mampu menurunkan tekanan aliran air di sepanjang Sungai Ciliwung. Ia menegaskan seluruh pintu air serta infrastruktur pengendali banjir di Jakarta dalam kondisi berfungsi optimal untuk mendistribusikan beban air.

“Hanya memang sekarang ini karena permukaan air lautnya juga relatif masih tinggi, sehingga dengan demikian air yang dari Katulampa, dari sekarang mulai jam 09.10 pagi tadi masuk, sekarang ini pelan-pelan mulai kita dorong untuk ke laut,” pungkas Pramono.

Baca Juga

Bukan Soal Usia, Ini Bahaya Child Grooming yang Sering Tak Disadari

Fenomena child grooming merupakan bentuk manipulasi yang umumnya berlangsung...

Bandara di Sumba Naik Kelas, AirNav Perluas Control Tower hingga NTT

Tangerang - AirNav Indonesia meningkatkan layanan navigasi penerbangan di...

BMW Astra Mampang Jadi Diler Premium Generasi Baru dengan Konsep Retail.Next

Jakarta - BMW Group Indonesia bersama diler resminya, BMW...

Bank DBS Tambah Pendanaan Rp3 Triliun ke Kredivo, Kredit Digital Makin Ngebut

Memasuki tahun 2026, PT Bank DBS Indonesia kembali memperkuat...

Sanksi MBG Tuai Sorotan, Menteri PPPA Ingatkan Hak Anak Dilindungi UU

Jakarta - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA)...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini