30.1 C
Jakarta
Selasa, Oktober 14, 2025
BerandaKATA EKBISCSR dan ESGTak Hanya Infrastruktur, Astra Bangun 250 Rumah Layak Huni di Banyumas dan...

Tak Hanya Infrastruktur, Astra Bangun 250 Rumah Layak Huni di Banyumas dan Garut

Jakarta – Komitmen Astra dalam mendukung pembangunan bangsa kembali diwujudkan melalui program pembangunan 250 unit Rumah Layak Huni Astra. Pembangunan Rumah Layak Huni ditandai dengan prosesi groundbreaking di Desa Tunjung, Kecamatan Jatilawang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah pada Selasa (20/8)

Dari total rumah yang dibangun, 165 unit berlokasi di Banyumas, Jawa Tengah, sementara 85 unit lainnya berada di Garut, Jawa Barat. Seluruh rumah tersebut diperuntukkan bagi masyarakat berpenghasilan rendah secara gratis, khususnya petani dan warga di Desa Sejahtera Astra Hutan Karbon Astra.

Acara peresmian pembangunan ini turut dihadiri oleh Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono, Ketua DPRD Banyumas Subagyo, perwakilan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman Haryo Bekti Martoyoedo, Chief of Corporate Affairs Astra Boy Kelana Soebroto, serta jajaran eksekutif Grup Astra.

Tak Hanya Infrastruktur, Astra Bangun 250 Rumah Layak Huni di Banyumas dan Garut
Bupati Kabupaten Banyumas Sadewo Tri Lastiono (kedua kiri), Direktur Penyusunan Sistem Pembiayaan Perumahan dan Kawasan Permukiman Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman, R. Haryo Bekti Martoyoedo (tengah), Chief of Corporate Affairs Astra Boy Kelana Soebroto (kiri), dan Penerima Manfaat Rumah Layak Huni Astra Banyumas, Sakam (kanan) berbincang di seal acara Groundbreaking Rumah Layak Huni Astra di Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (20/8/2025). (katafoto/HO/ Astra International)

“Program ini bukan sekadar membangun rumah, melainkan membangun harapan dan masa depan yang lebih baik. Kami berharap setiap rumah menjadi tempat berteduh penuh cinta, lahirnya mimpi, serta tempat keluarga tumbuh bersama. Astra juga mengajak seluruh pihak mulai dari pemerintah, perangkat desa, komunitas, hingga masyarakat untuk ikut terlibat aktif mendukung program Rumah Layak Huni ini,” ujar Boy Kelana Soebroto dikutip dalam keterangan tertulis.

Para penerima manfaat dipilih berdasarkan sejumlah kriteria, di antaranya sudah berkeluarga, memiliki atau menguasai tanah, belum memiliki rumah atau menempati rumah tidak layak huni, serta belum pernah menerima bantuan rumah sebelumnya.

Hingga kini, Astra telah menjalankan lebih dari 1.500 Desa Sejahtera Astra dan Kampung Berseri Astra di seluruh Indonesia. Desa Sejahtera Astra berfokus pada pemberdayaan kewirausahaan berbasis produk unggulan desa di tiga klaster, yakni pertanian, perikanan, serta wisata dan budaya. Sementara Kampung Berseri Astra menitikberatkan pada pembangunan berbasis komunitas yang bersih, sehat, cerdas, produktif, dan tangguh menghadapi perubahan iklim.

Di Banyumas, Astra sebelumnya juga menemukan sosok Akhmad Sobirin—penerima SATU Indonesia Awards 2016 bidang Kewirausahaan—yang kemudian didampingi melalui program Desa Sejahtera Astra sejak 2018. Berbagai program pun telah digulirkan, mulai dari pemberdayaan UMKM, Kampung Berseri Astra, hingga keberhasilan Desa Semedo mengekspor gula kelapa ke pasar Eropa dan Amerika.

Baca Juga

Rosan Roeslani Ungkap Fakta, SDM Indonesia Masih Didominasi Lulusan SD

Jakarta - Menteri Investasi dan Hilirisasi sekaligus Kepala Badan...

Serentak di 11 Kota, Semua Ikut Goyang di Indonesia Menari 2025

  Jakarta - Antusiasme ribuan pecinta seni tari akhirnya terwujud...

SMP Negeri Kiwirok Hangus Dibakar KKB, Aparat Kejar Pelaku

Papua - Insiden kekerasan kembali mengguncang wilayah Papua. Pada...

Krisis Dokter Spesialis, UPH Resmi Buka Program Pendidikan Bedah Saraf

Tangerang - Universitas Pelita Harapan (UPH) resmi membuka Program...

Mall Pluit Junction Akan Disulap Jadi Markas EV Indonesia Center

Jakarta - PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro resmi...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini