26.9 C
Jakarta
Kamis, Januari 29, 2026
BerandaKATA BERITADAERAHSineas Lokal Tolak Perilaku Koruptif

Sineas Lokal Tolak Perilaku Koruptif

Kupang – Setelah berlangsung di 5 kota, Roadshow Movie Day Anti-Corruption Film Festival (ACFFEST) 2024 berlanjut di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Mulai dari para pelajar hingga komunitas film di Kupang menyambut kegiatan yang berlangsung di Cinepolis Plaza Kupang, pada Jumat (5/7/2024)

Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Direktorat Sosialisasi Kampanye KPK, Medio Venda mengatakan hadirnya ACFFEST dapat memicu sineas lokal di Kupang untuk andil membuat film bertema antikorupsi.

“Secara umum kami ingin mendorong ekosistem perfilman daerah untuk lebih profesional. Karena itu, sineas lokal (Kupang) diharapkan dapat ikut serta untuk saling berkompetisi secara nasional dengan tetap menonjolkan pesan-pesan antikorupsi di setiap tema film,” ujar Medio seperti dikutip dari laman kpk.

Sejauh ini ACFFEST sudah menghasilkan total 47 film dari sineas dalam negeri sejak tahun 2014. Sebagai peringatan ‘Satu Dekade ACFFEST’ terdapat kompetisi bagi sineas lokal baik kalangan pelajar, mahasiswa, komunitas film, maupun pemerintah daerah setempat, yakni kategori Ide Cerita Film Antikorupsi dan Vertical Movie.

Sineas Lokal Tolak Perilaku Koruptif
Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Direktorat Sosialisasi Sosialisasi Kampanye KPK, Medio Venda, Sutradara Film & Penulis Skenario ‘Gampang Cuan’ dan Sutradara Film & Pendiri Komunitas Film Kupang, Manuel Alberto Maia saat menjadi narasumber Roadshow Movie Day Anti-Corruption Film Festival (ACFFEST) 2024 di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (05/7/2024) (katafoto/HO/KPK)

Terdapat kompetisi kategori Film Pendek Fiksi, dengan 2 sub kategori yaitu Umum dan Animasi. “Untuk kategori tersebut, lebih panjang, karena baru ditutup pada 2 Oktober 2024 mendatang. Khusus kategori Film Pendek Fiksi, dapat mendaftarkan film yang sudah dibuat namun belum pernah diikutsertakan dalam kompetisi apapun,” imbuh Medio.

Medio menambahkan jika ada kompetisi Screening Event SinemAksi, di mana kategori tersebut mendorong para komunitas film untuk menggelar sekaligus membedah film bertemakan antikorupsi.

Sementara itu, sineas Rahabi Mandra menjelaskan, perkembangan anak muda dalam membuat film sangat berkembang pesat. Di sisi lain, Sutradara Film & Penulis Skenario ‘Gampang Cuan’ itu menyebut jika film merupakan medium yang tepat dalam menyampaikan pesan kepada seluruh kalangan.

Menurutnya pendekatan KPK dalam mengampanyekan pesan antikroupsi sangat tepat, terutama para kreator muda atau sineas lokal asal daerah, sehingga memiliki wadah dalam berkarya. “Pendekatan KPK dalam menyampaikan pesan baik ini, sangat bagus untuk bisa mengakselerasi informasi maupun pengetahuan tentang bahaya korupsi,” pungkas Rahabi.

Baca Juga

Cuaca Tak Bersahabat, Ini Langkah Aman yang Wajib Disiapkan

Jakarta - Curah hujan berintensitas tinggi masih terjadi di...

Sanksi MBG Tuai Sorotan, Menteri PPPA Ingatkan Hak Anak Dilindungi UU

Jakarta - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA)...

Bukan Soal Usia, Ini Bahaya Child Grooming yang Sering Tak Disadari

Fenomena child grooming merupakan bentuk manipulasi yang umumnya berlangsung...

Tak Sekadar Akad, Pengantin di Tojo Una-Una Ikut Aksi Tanam Pohon

Tojo Una-Una — Sejumlah pasangan pengantin di Sulawesi Tengah...

Jakarta Diprediksi Diguyur Hujan Lebat, BPBD Minta Warga Siaga

Jakarta - Berdasarkan prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini