32 C
Jakarta
Sabtu, Oktober 4, 2025
BerandaKATA EKBISKEUANGANKenaikan PBB Jakarta Hanya 5–10 Persen, Rumah di Bawah Rp2 Miliar Bebas...

Kenaikan PBB Jakarta Hanya 5–10 Persen, Rumah di Bawah Rp2 Miliar Bebas Pajak

Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, memastikan kenaikan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) tahun ini di Ibu Kota tergolong rendah, yakni hanya sekitar 5–10 persen. Ia pun mengimbau warga Jakarta untuk tidak khawatir terhadap penyesuaian tarif tersebut.

“PBB jangan khawatir, di Jakarta kenaikannya kecil sekali. Bahkan kemarin ada yang saya turunkan. Laporan yang saya terima, kenaikannya tidak lebih dari 5–10 persen, jadi kecil banget,” ujarnya dikutip dari laman berita jakarta di Jakarta, Kamis (14/8).

Pramono menekankan, transparansi menjadi kunci dalam penetapan PBB di Jakarta. Dengan begitu, proses berjalan lancar dan masyarakat dapat lebih tertib dalam melakukan pembayaran.

“Bagi saya, transparansi itu sangat penting. Karena itu, urusan PBB di Jakarta relatif berjalan baik,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan adanya kebijakan pembebasan pajak bagi warga yang memiliki rumah dengan Nilai Jual Objek Pajak (NJOP) di bawah Rp2 miliar. Kebijakan serupa berlaku bagi pemilik apartemen dengan NJOP di bawah Rp650 juta.

“Kalau NJOP rumahnya di bawah Rp2 miliar, PBB-nya 0 persen. Untuk apartemen dengan harga di bawah Rp650 juta juga PBB-nya 0 persen,” tandasnya.

Baca Juga

Rahasia Dapur MBG Polri: Cuci 3 Tahap dan Oven Steril Anti Bakteri

Jakarta - Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri memastikan...

Polisi Gagalkan Penyelundupan 300 Karung Pasir Timah di Belitung, 15 Pelaku Ditangkap

Bangka Belitung - Polres Belitung bersama Ditpolairud Polda Bangka...

Pemerintah Wajibkan Deklarasi Kedatangan Lewat All Indonesia, Begini Cara Pakainya

Jakarta - Pemerintah resmi meluncurkan aplikasi All Indonesia sebagai...

Garuda Indonesia Perluas Pasar Internasional Lewat WebCargo Freightos

Jakarta - Garuda Indonesia melalui unit bisnis kargo resmi...

Jakarta Siaga Hujan Ekstrem, Pemprov Kerahkan 1.200 Pompa Antibanjir

Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan kesiapan...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini