27.1 C
Jakarta
Rabu, November 19, 2025
BerandaKATA BERITAMEGAPOLITANGubernur Pramono Tegas, Sopir Mikrotrans Ugal-Ugalan Bakal Dicopot

Gubernur Pramono Tegas, Sopir Mikrotrans Ugal-Ugalan Bakal Dicopot

Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menegaskan bahwa pengemudi Mikrotrans yang berkendara secara ugal-ugalan harus segera ditindak. Ia telah meminta Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo, untuk mencopot sopir yang terbukti berperilaku tidak disiplin.

Pramono menyatakan bahwa Dishub DKI juga diminta melakukan penertiban dan memberikan pelatihan tambahan bagi seluruh pengemudi Mikrotrans demi meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.

“Untuk sopir JakLingko yang berkendara sembarangan, saya sudah instruksikan Kadishub untuk menertibkan dan memberikan pelatihan. Jika tetap mengulang, ya langsung diganti saja,” tegas Pramono, Jumat (14/11).

Ia menekankan, banyak warga ibu kota yang membutuhkan pekerjaan, sehingga tidak seharusnya para sopir merasa layanan JakLingko—yang kini digratiskan—adalah milik pribadi hingga bekerja seenaknya.

“Peminat pekerjaan sebagai sopir juga banyak. Jangan sampai layanan JakLingko yang gratis ini dianggap sebagai kendaraan pribadi sehingga sopir bekerja sesuka hati,” ujarnya.

Pramono turut menyampaikan bahwa ia menerima laporan terkait pengemudi Mikrotrans yang ketahuan membawa anggota keluarganya saat bertugas.

“Hal-hal seperti itu harus segera ditertibkan,” tandasnya.

Baca Juga

WhatsApp Khusus Aduan Pertanian Resmi Dibuka, Cek Nomor Lapor Pak Amran

Jakarta - Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, resmi memperkenalkan...

Wajib Coba, KA Batara Kresna Jadi Ikon Wisata Baru Solo Raya

Layanan Kereta Api (KA) Batara Kresna mencatat lonjakan penumpang...

LRT Jakarta Lampaui Target Harian, Penumpang Tembus 1,1 Juta


Jakarta - Sejak mulai beroperasi pada 1 Desember 2019,...

Disdik DKI Rumuskan Pembatasan Akses Medsos untuk Pelajar

Jakarta - Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta saat ini...

Bali Paling Diburu, InJourney Ungkap Prediksi Hunian Hotel Saat Nataru 2026

Jakarta - PT Hotel Indonesia Natour (HIN) atau InJourney...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini