29 C
Jakarta
Sabtu, Oktober 4, 2025
BerandaKATA EKBISUMKMKemenkomdigi Apresiasi 10 UMKM Champion Program UMKM Level Up 2024

Kemenkomdigi Apresiasi 10 UMKM Champion Program UMKM Level Up 2024

Jakarta – Kementerian Komunikasi dan Digital RI (Kemenkomdigi) memberikan penghargaan kepada 10 UMKM terbaik dalam acara Business Matching bertema “Unlocking Local to Global Potential”. Kegiatan ini merupakan bagian dari program UMKM Level Up Business Accelerator 2024, yang dirancang untuk mendorong transformasi digital dan akses pasar global bagi UMKM.

Sekretaris Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika, I Nyoman Adhiarna, dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya di Bali, pada Selasa (03/12),  

“Selamat kepada 10 UMKM champion program UMKM Level Up Business Accelerator 2024 yang telah menunjukkan komitmen kuat dan kerja keras. Program ini membantu mereka mencapai perkembangan signifikan setelah mengikuti pelatihan intensif selama 4 bulan,” ujar I Nyoman Adhiarna.

Kemenkomdigi Apresiasi 10 UMKM Champion Program UMKM Level Up 2024
Sekretaris Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika, Kementerian Komunikasi dan Digital RI (Kemenkomdigi), I Nyoman Adhiarna memberikan penghargaan kepada UMKM terbaik dalam acara Business Matching bertema “Unlocking Local to Global Potential” di Bali, Selasa (03/12/2024) (katafoto/HO/Kemenkomdigi)

Berikut 10 UMKM yang terpilih berdasarkan dampak sosial dan adopsi teknologi digital: Alamme, Pempek Pistel Kiarin, Fairuziba Bolen Malang, Eboni Watch, Bagbone Leather, Kampoeng Anyaman, Guru Batik, Milyarda Hijab, Namira Ecoprint. Bananania

Program ini diikuti oleh 203 UMKM dari Bali, DI Yogyakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Dari jumlah tersebut, diseleksi menjadi 71 UMKM hingga akhirnya terpilih 10 UMKM terbaik.

Business Matching terdiri dari dua sesi:

  1. Pitching Session
    UMKM mempresentasikan inovasi dan visi bisnis kepada panelis yang memberikan masukan terkait ekspor, investasi, kolaborasi, hingga pembiayaan. Panelis yang hadir meliputi:Ferry Paskah Hasiholan (Retail Store Group Head PT. Sarinah), Choirul Amin (CEO ekspor.id), Tamana Shamara (Investment Associate ANGIN), dan Didi Diarsa (Advisor Fundex Securities Crowdfunding)
  1. Networking Session
    Seluruh panelis dan tamu undangan mengunjungi booth UMKM, memberikan kesempatan bagi UMKM untuk memperkenalkan produk unggulan, bertukar ide, dan menjalin relasi strategis.

Setiap UMKM terbaik mendapatkan penghargaan berupa: Satu unit smartphone, Plakat dan penghargaan.

Kemenkomdigi Apresiasi 10 UMKM Champion Program UMKM Level Up 2024
10 UMKM terbaik foto bersama pada acara penghargaan Business Matching bertema “Unlocking Local to Global Potential” di Bali, Selasa (03/12/2024) (katafoto/HO/Kemenkomdigi)

Program UMKM Level Up Business Accelerator 2024 dirancang untuk: Memperluas akses pasar lokal dan global, Meningkatkan efisiensi operasional UMKM, Mempercepat transformasi digital menuju era globalisasi

Melalui kolaborasi antara UMKM dan mitra strategis, kegiatan ini diharapkan menciptakan dampak positif yang berkelanjutan dalam pertumbuhan UMKM Indonesia.

Baca Juga

Ini Material Khusus yang Bikin Atap JIS Tahan Puluhan Tahun

Jakarta - Jakarta International Stadium (JIS) tidak hanya dikenal...

BPJS Kesehatan Beberkan Rahasia Cairkan Klaim RS Lebih Cepat

Jakarta - Kelancaran pembayaran klaim dari BPJS Kesehatan menjadi...

Presiden Prabowo Ajak Marc Marquez dan Pembalap Muda Indonesia Majukan Sport Tourism

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto, menerima kunjungan juara dunia...

Ganas di Off-Road, Jeep Wrangler 2-Door Rubicon Resmi Meluncur di Indonesia

Bandung - Setelah sukses menghadirkan Jeep® Wrangler 4-Door Rubicon...

Musim Kemarau, Mobil Patroli Polisi Disulap Jadi Armada Air Bersih

Pasuruan - Polres Pasuruan melalui Polsek Winongan menyalurkan bantuan...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini