32.4 C
Jakarta
Selasa, April 22, 2025
BerandaKATA BERITAMEGAPOLITANJakarta Tambah 15 RTH Baru! Begini Upaya Pemprov dalam Menata Kota

Jakarta Tambah 15 RTH Baru! Begini Upaya Pemprov dalam Menata Kota

Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi, meresmikan 15 Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang telah selesai ditata sepanjang tahun 2024. Peresmian ini dilakukan di Balai Kota Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, pada Senin (3/2), yang ditandai dengan penandatanganan 15 prasasti RTH.

RTH yang diresmikan terdiri dari sembilan taman, tiga hutan kota, dua Taman Pemakaman Umum (TPU), serta satu RTH lainnya.

Dalam sambutannya, Teguh Setyabudi menegaskan pentingnya pemanfaatan RTH bagi masyarakat Jakarta. Ia meminta Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta untuk terus menuntaskan penataan agar warga dapat menikmati manfaatnya.

“Setelah penandatanganan prasasti ini, saya minta Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta terus merampungkan penataan sehingga warga dapat merasakan kenyamanan serta dimanfaatkan sebaik-baiknya,” ujar Teguh di Balai Kota dikutip dari laman berita jakarta.

Total 4,8 Hektare RTH Ditata Selama 2024

Sementara itu, Kepala Distamhut DKI Jakarta, Bayu Megantara, menjelaskan bahwa pihaknya telah merampungkan peningkatan kualitas 15 RTH, baik berupa taman, hutan kota, maupun TPU.

“Kami membangun atau menata ulang 15 RTH dari sisi kualitas dengan total luas sekitar 4,8 hektare selama tahun 2024,” jelas Bayu.

Ia juga mengungkapkan bahwa program penataan akan terus berlanjut pada tahun 2025 untuk semakin meningkatkan kualitas RTH di Jakarta.

“Jumlah RTH yang akan ditata pada tahun 2025 diperkirakan lebih banyak lagi. Kami sedang merumuskan kembali dan perencanaan sudah dilaksanakan. Total ada 120 taman di Jakarta yang perlu ditata dari sisi kualitas,” ungkapnya.

Bayu memastikan bahwa Distamhut DKI Jakarta akan melakukan pengawasan dan perawatan rutin terhadap RTH yang telah direvitalisasi agar manfaatnya tetap terjaga.

“Kami akan menjaga dan merawat RTH yang sudah direvitalisasi sehingga dapat dirasakan manfaatnya bagi warga Jakarta,” tutupnya.

Baca Juga

Kembangkan Inovasi, LG Investasi Pabrik AC Rp374 Miliar di Cibitung

Bekasi - Memasuki usia ke-35 tahun kiprahnya di Indonesia,...

Pemerintah Dorong Pariwisata Jadi Pilar Ekonomi Tangguh

Jakarta - Pemerintah terus mendorong penguatan sektor pariwisata sebagai...

Sekolah Rakyat Mulai Juli 2025, Pemda Kompak Siapkan Fasilitas dan Lahan

Jakarta - Pemerintah daerah dari berbagai penjuru Indonesia menunjukkan...

KADIN Tawarkan Solusi Teknologi Pengelolaan Sampah kepada Pemprov DKI

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menerima audiensi...

Mulai 2025, Dosen dan Pegawai Kemdiktisaintek Terima Tunjangan Kinerja Bulanan

Jakarta - Kabar baik datang bagi seluruh pegawai dan...

Ikuti kami

- Notifikasi berita terupdate

Terkini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini